30 September 2015

Memobilisasi Widget/Gadget Blog Pada Blogger (Blogspot)

Membuat blog dapat dengan mudah dilakukan di Blogger. Meskipun banyak yang berpendapat membuat blog tidak banyak memberikan keuntungan karena keterbatasan fungsionalitas namun dengan perkembangan yang dilakukan Blogger pada mesin blognya tetap memberikan nilai tambah bagi penggunanya. Salah satu kemudahaan yang bisa dilakukan oleh pengguna Blogger adalah memasang widget/gadget. Widget/gadget adalah suatu ruang yang dapat dimanfaatkan oleh pengguna blog untuk mengisinya dengan berbagai hal seperti periklanan, teks, tautan, gambar, dan lain-lain.
29 September 2015

Google Belum Mengindeks Posting Terakhir Yang Dipublikasikan? Ini Solusinya!

Sebagai pengelola blog dipoPedia ini saya ingin agar Google melalui botnya, yaitu Googlebot, bisa lebih cepat mengindeks posting terkini yang saya publikasikan. Namun, ternyata hal itu sulit terwujud meskipun saya tidak melakukan penyetelan khusus yang membuat jalan Googlebot terhambat. Lihat saja screenshot (pertama) di bawah ini yang saya ambil dari tampilan Google Search Console. Tidak ada satu pun kesalahan dan peringatan dalam sesi Penguji robots.txt. Tapi kenapa Googlebot belum mengindeks posting terakhir yang saya publikasikan pada tanggal 28 September 2015 jam 20:35 WIB (lihat screenshot kedua)?
28 September 2015

5 Jenis Huruf Tulisan Tangan Terbaik Di Pustaka Google Fonts

Google Fonts merupakan salah satu pustaka berbagai jenis huruf yang dapat diaplikasikan pada suatu laman situs web/blog secara gratis dan mudah. Hingga saat ini sudah terdapat 707 keluarga huruf yang tersimpan di dalamnya. Banyaknya jumlah jenis huruf tersebut memberikan banyak keuntungan dan kemudahaan namun tentunya akan menimbulkan kesulitan untuk memilih jenis huruf yang mana yang ingin dipakai. Karena bisa didapat secara gratis mungkin akan menggoda Anda untuk mengaplikasikan banyak jenis huruf meski hal tersebut bisa dilakukan namun Anda harus memperhatikan bahwa semakin banyak jenis huruf yang diaplikasikan maka akan berpengaruh pada kecepatan muat (loading speed) dari situs web/blog yang Anda kelola.
27 September 2015

3 Alasan Mengapa Mengisi Ban Sepeda Motor Dengan Nitrogen

Nitrogen adalah unsur kimia yang secara resmi ditemukan oleh Daniel Rutherford pada tahun 1772 yang lalu mulai marak digunakan pada ban sepeda motor.
26 September 2015

11 Artis Yang Menggantikan Diri Mereka Sendiri Di Posisi 1 Billboard Hot 100

Majalah Billboard memiliki cara tersendiri untuk mengukur keberhasilan artis baik pria maupun wanita dalam hal menyanyi. Lagu bukan ukuran mutlak untuk menempatkan mereka pada tangga lagu yang mereka susun yang dikenal dengan Billboard Hot 100. Menjadi artis yang sudah terkenal tidak menjadi jaminan mutlak untuk dapat masuk pada Billboard Hot 100 namun jika karya mereka memang berkualitas dan berhasil melalui berbagai tolok ukur yang menjadi acuan Billboard menyusun Billboard Hot 100 maka tidak jarang artis tersebut menggeser posisinya sendiri. Sejak tahun 1936 hingga 2015 ini, baru ada 11 artis yang mampu menggantikan posisinya sendiri dan Taylor Swift menjadi artis penyanyi wanita pertama yang melakukannya bukan Mariah Carey, Whitney Houston atau Katy Perry bahkan Lady Gaga.
24 September 2015

Kompetisi Video 360-Derajat (360-Degree) Antara YouTube (Google) Versus Facebook

Terobosan baru berbagi konten video disediakan oleh dua besar media sosial yaitu YouTube dan Facebook. YouTube telah memulai terlebih dahulu kompetisi berbagi konten video dengan merilis fitur 360-Degree Video pada 13 Maret 2015 yang lalu. Jika Anda terbiasa mengakses Street View pada Google Maps maka apa yang Anda dapatkan dari 360-Degree Video tidak jauh beda dimana Anda akan mendapatkan pemandangan sekeliling area yang menjadi konten utama.

Format Peta Situs (Sitemap) Untuk Blog Di Blogdetik

Blogdetik merupakan media bagi banyak orang untuk berbagi banyak hal melalui tulisan. Agar blog yang dibuat di Blogdetik ramah terhadap mesin telusur seperti Google, Bing dan lainnya maka ada baiknya mendaftarkan blog tersebut ke mesin telusur tersebut dan juga melampirkan peta situs (sitemap).
21 September 2015

Google Ajak Penggunanya Peduli Pengungsi Lewat Google Fortunetelling | Beta

Menyikapi gelombang pengungsi yang hingga kini semakin bertambah. Google menyentil kepedulian penggunanya melalui situs web yang diberi judul Google Fortunetelling - Predict your future, yang dapat diakses melalui betagoogle.com. Anda tidak akan bisa melakukan penelusuran apapun melalui kolom telusur yang disediakan apalagi mengenai masa depan Anda.

Membuat Home Theatre Dengan Perangkat Ponsel Pintar

Menjadi sebuah harapan untuk menghadirkan hiburan yang menarik dan membuat bahagia dengan biaya yang relatif murah. Seiring kehadiran ponsel pintar (smartphone) dengan segala keunggulan dan kekurangannya, Anda bisa membuat peralatan sebagai media hiburan seperti Home Theatre.

Putar Rodanya Dan Dapatkan Bitcoin Gratis! Mau?

Berbagai cara bisa dilakukan untuk mendapatkan Bitcoin secara mudah dan gratis juga menyenangkan. Berbagai pengelola situs web yang secara memberikan Bitcoin secara gratis dalam jumlah yang cukup banyak menyediakan beragam cara yang unik dalam rangka mengizinkan pengguna layanannya bisa mendapatkan Bitcoin yang disediakan oleh mereka dimana salah satu caranya adalah dengan memutar roda yang menunjukkan beragam angka yang mana angka tersebut adalah jumlah Bitcoin yang diterima oleh pengguna layanannya.
18 September 2015

Aplikasi Android Untuk Mematikan Suara Kamera

Saat Anda mengambil gambar dengan menggunakan kamera pada perangkat mobile Android, tentunya Anda akan mendengar suara yang menandakan kamera sedang dioperasikan. Kadang hal ini tidak mengganggu namun akan lebih baik jika suara tersebut tidak terdengar, bukan? Pada beberapa perangkat, sangatlah mudah untuk mematikan suara kamera tersebut saat kamera dioperaksikan namun belum tentu pada perangkat lainnya hal tersebut mudah dilakukan, misalnya pada telpon pintar merk Samsung.
16 September 2015

Memahami Bahaya Kebakaran

Kebakaran adalah nyala api yang diakibatkan oleh unsur zat pijar yang menyala dengan besar dan tidak dapat dikendalikan secara dini serta menimbulkan kerugian. Kebakaran mengakibatkan berbagai gangguan seperti gangguan keamanan, kesehatan, perekonomian dan berkurangnya lapangan pekerjaan. Kebakaran dapat terjadi disebabkan kesengajaan, kelalaian, unsur alam dan reaksi kimia.
13 September 2015

Petualangan Daniel D'Aliens Di Bitcoin Aliens

Daniel D'Aliens adalah karakter yang dapat dijumpai pada aplikasi permainan Android, Bitcoin Aliens. Jika Anda berhasil membantu Daniel D'Aliens menyelesaikan misinya dengan mengalahkan bos besar alien maka hal itu sama saja dengan membantu Anda sendiri untuk mendapatkan sejumlah (Bitcoin) Satoshi.
12 September 2015

Top 3 Aplikasi Android Penghasil Bitcoin

Mendapatkan Bitcoin dengan mudah dan menyenangkan serta kapan saja diinginkan bisa dilakukan dengan bantuan aplikasi Android yang dibuat khusus untuk keperluan tersebut. Ratusan hingga ribuan satoshi (unit terkecil dari Bitcoin) telah disediakan dan menunggu untuk didulang setiap saat dengan cara yang menghibur. Yang Anda perlukan hanyalah alamat email, alamat Bitcoin dan tentu saja perangkat mobile yang mengoperasikan Android. Bila Anda belum memiliki atau ingin mendapatkan alamat Bitcoin maka Anda bisa mendapatkannya secara mudah dan gratis melalui tautan berikut: Coinbase - Your Hosted Bitcoin Wallet.
11 September 2015

Red Bull Ring Gantikan Indianapolis Motor Speedway Pada MotoGP 2016

Sejak tahun 2008 Indianapolis Motor Speedway menyelenggarakan event besar MotoGP. Para Pembalap Honda menjadi raja di sirkuit yang dibangun pada tahun 1909. Dani Pedrosa, Casey Stoner dan Marc Márquez merupakan pembalap Honda yang berhasil menjuarai Red Bull Indianapolis Grand Prix bahkan Marc Márquez berhasil menjadi juara tiga kali berturut-turut pada tahun 2013, 2014 dan 2015. Dua pembalap Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo juga pernah menjuari Red Bull Indianapolis Grand Prix pada tahun 2008 dan tahun 2009.
08 September 2015

Alasan Blog Pada Blogger (Blogspot) Beralih Subdomain

Tidak perlu khawatir jika Anda melihat perubahan pada URL blog pada Blogger. Misalnya jika URL blog Anda adalah http://dipoartketipe.blogspot.com/ berubah menjadi http://dipoartketipe.blogspot.co.id/, hal tersebut merupakan pembaruan yang dilakukan Google untuk mendukung pengguna agar dapat secara bebas mengekspresikan dirinya tentunya disertai dengan rasa tanggung jawab atas konten yang dipublikasikan.

Splash Pages - Perangkat Promosi EasyHits4U

Pengguna layanan EasyHits4U.com - Your Traffic Exchange, 1:1 Exchange Ratio, Manual Surfing, Innovative Referral Program. FREE Traffic! mendapatkan suatu kemudahan dalam melakukan promosi dengan memanfaatkan dua perangkat yang telah disediakan yaitu Easy Rotator dan Easy Splash Builder.
06 September 2015

Menghubungkan Komputer Desktop Dan Perangkat Android Melalui Koneksi WiFi Dengan AirDroid

Umumnya banyak orang menghubungkan komputernya baik komputer desktop, notebook, netbook maupun laptop dengan perangkat Android yang dimilikinya menggunakan port/kabel USB. Kendala yang dihadapi hampir tidak ada selama komputer bisa mengenali perangkat Android. Jika komputer tidak bisa mengenali perangkat Android namun terhubung internet dengan menggunakan koneksi WiFi maka AirDroid dapat dimanfaatkan untuk menghubungkan komputer dan perangkat Android melalui koneksi WiFi.

Derita Pengguna OS Android: Pembaruan Aplikasi

Sejak dirilis pada 23 September 2008, kehadiran Android sangat menarik pengguna telpon selular. Hingga kini, sistem operasi yang dikembangkan oleh Google tersebut telah disesaki oleh jutaan aplikasi yang dapat diunduh dan diaplikasikan secara langsung melalui Google Play.
05 September 2015

Kucing Versus Anjing Di YouTube

YouTube telah dikenal banyak orang sebagai tempat untuk memublikasikan video yang dibuatnya agar dapat dilihat oleh semua orang di dunia melalui jaringan internet sejak tahun 2005 yang lalu. Meski video yang pertama kali diunggah ke YouTube, Me at the zoo, menampilkan Gajah namun ternyata dalam perkembangannya kucing dan anjing menjadi hewan yang paling populer di YouTube.
03 September 2015

Penalti Google Untuk Situs Mobile Yang Memasang Iklan Interstisi

Bila situs mobile yang Anda kelola menampilkan iklan interstisi maka bersiaplah untuk menghadapi hukuman dari Google. Iklan interstisi (interstitial ads) adalah iklan yang tampil secara penuh menutupi konten yang sebenarnya akan ditampilkan. Menanggapi hal tersebut, Google telah memberikan fasilitas pengujian untuk mengetahui apakah suatu situs mobile mengandung iklan interstisi atau tidak pada Pengujian Situs Mobile-Friendly.
02 September 2015

Riwayat Logo Google 1998-2015

Per 1 September 2015 ini Google berbenah yang dimulai dengan merubah logonya sejak hadir di internet pada tahun 1998 yang lalu sebagaimana dipublikasikan Google melalui blognya.
01 September 2015

Film Indonesia Di Google Play Movies And TV

Google Play Movies And TV adalah layanan penayangan video yang diselenggarakan oleh Google. Layanan baru dari Googel ini dapat diakses melalui perangkat mobile dengan sistem operasi Android, iOS dan Roku. Hal ini tentu saja memberikan kabar gembira bagi penikmat sinema karena dengan mudah mereka dapat melihat tayangan kesayangannya.

Ihwal Masa Jeda (Dwell Time)

Dalam terminologi transportasi, Masa Jeda (Dwell Time) bisa berarti banyaknya jumlah waktu yang terbuang karena kendaraan seperti bus atau kereta harus berhenti tanpa bergerak. Masa Jeda (Dwell Time) umumnya merupakan gambaran umum dari tingkat efisiensi transportasi publik dimana semakin pendek Masa Jeda (Dwell Time) maka akan semakin baik tingkat pelayanan yang diterima oleh publik.