29 Agustus 2015

Top 10 Album Lagu Michael Jackson

Sejak berkarir di dunia musik, Michael Jackson berhasil mengubah cara pandang banyak orang lewat karya-karyanya yang fenomenal. Meski sering diselubungi dengan berbagai skandal namun hal tersebut tidak membuat karir Michael Jackson tenggelam begitu saja. Sejak tahun 1972 hingga 2001, Michael Jackson berhasil merilis album studio yang didalamnya berisi singel yang menjadi hit diberbagai puncak tangga lagu.

Dipopedia-Top10AlbumLaguMichaelJackson.png

Berikut ini adalah Top 10 Album Lagu Michael Jackson, yaitu:

Got to Be There

Album perdana Michael Jackson dalam usahanya merintis solo karir. Dirilis pada 24 Januari 1972 dengan menyertakan 10 lagu dimana lagu Got to Be There menjadi singel andalan dari album ini. Rockin' Robin, I Wanna Be Where You Are dan Ain't No Sunshine menjadi singel lanjutan yang dirilis pada 17 Febuari 1972, 2 May 1972 dan 3 Juli 1972.

Ben

Dirilis pada 4 Agustus 1972, Ben menjadi album studio yang kedua dari Michael Jackson. Dari 10 lagu yang dimuat pada album ini, Ben menjadi single andalan yang sukses menduduki puncak tangga lagu Billboard (Amerika Serikat).

Music & Me

Album studio ketiga, Music & Me, dari Michael Jackson ini dirilis pada 13 April 1973 dengan menyertakan 10 lagu dimana With a Child's Heart dijadikan singel perdana yang dirilis pada 5 Mei 1973. Morning Glow, Music and Me dan Happy dirilis sebagai singel pada Juli 1973, Oktober 1973 dan Desember 1973.

Forever, Michael

Album studio Michael Jackson yang terakhir - Forever, Michael - bersama Motown menjadi album keempat yang dirilis pada 16 Januari 1975. Mengandalkan musik yang bergenre R&B, pop, soul dan pop rock, We're Almost There dijadikan singel perdana dari album ini disusul dengan Just a Little Bit of You dan One Day in Your Life.

Off the Wall

Berpindah dari perusahaan rekaman Motown ke Epic, Michael Jackson merilis album studionya yang kelima , Off the Wall, pada 10 Agustus 1979. Don't Stop 'Til You Get Enough, Rock with You, Off the Wall, She's Out of My Life dan Girlfriend dirilis sebagai singel dari album kelima ini.

Thriller

Setelah kerjasama Michael Jackson bersama Quincy Jones mendulang kesuksesan besar pada album Off the Wall. Michael Jackson kembali diproduseri oleh Quincy Jones yang secara mengejutkan berhasil membuat album fenomenal sepanjang masa di dunia musik yaitu Thriller. Hingga kini, Thriller tercatat menjadi album terlaris di seluruh dunia dengan angka penjualan mencapai 60.000.000 kopi. Singel-singel seperti The Girl Is Mine, Billie Jean, Beat It, Wanna Be Startin' Somethin', Human Nature, P.Y.T. (Pretty Young Thing) dan Thriller secara bergantian menghuni puncak tangga lagu diberbagai negara.

Bad

Pada 31 Agustus 1987, Michael Jackson merilis album studio ketujuh , Bad,dimana dari album ini berhasil menempatkan lima singelnya yaitu I Just Can't Stop Loving You, Bad, The Way You Make Me Feel, Man in the Mirror dan Dirty Diana berada di puncak tangga lagu Billboard.

Dangerous

Michael Jackson memilih Sony Music sebagai perusahaan rekaman musik dimana ia merilis album kedelapannya, Dangerous, pada 26 November 1991 dan berhasil menduduki puncak tangga lagu Bilboard selama 4 minggu. 9 dari 14 lagu yang terdapat pada album ini dijadikan singel yaitu Black or White, Remember the Time, In the Closet, Jam, Who Is It, Heal the World, Give In to Me, Will You Be There dan Gone Too Soon.

HIStory: Past, Present and Future, Book I

Dibawah labelnya sendiri, MJJ Productions, Michael Jackson merilis album studio kesembilan - HIStory: Past, Present and Future, Book I - pada 16 Juni 1995. Album ini dirilis dalam dua disk dengan total 30 lagu. Disk yang pertama diberi judul HIStory Begins/Greatest Hits: HIStory, Volume I sedangkan HIStory Continues dijadikan judul dari disk kedua dengan lagu Scream, Childhood, You Are Not Alone, Earth Song, This Time Around, They Don't Care About Us, HIStory, Stranger in Moscow dan Smile yang dirilis sebagai singel.

Invincible

Tema mengenai cinta, romantisme, isolasi, kritik tajam media dan isu sosial menjadi hal yang diangkat pada album studio kesepuluh Michael Jackson yang dirilis pada 30 Oktober 2001. You Rock My World, Cry dan Butterflies dirilis sebagai singel dari Invincible yang memuat total 16 lagu.
Tidak ada komentar: