03 November 2015

Sosok Wanita Dalam Legenda Indonesia

Indonesia merupakan negeri yang kaya akan budaya, berbagai kisah tentang legenda di masa lalu dapat dijadikan ciri bagaimana sebuah budaya tumbuh di masyarakat. Berbagai legenda tersebut memunculkan tokoh atau sosok dalam wujud pria maupun wanita. Baik dalam bentuk sebagai figur nyata maupun khayalan. Sebut saja Sangkuriang sebagai sosok yang bertanggung jawab atas legenda Tangkuban Perahu di Jawa Barat atau Bandung Bondowoso yang dengan kesaktiannya berhasil membangun berbagai bangunan termasuk Candi Prambanan walau pun gagal mendapatkan cinta putri pujaannya, Roro Jongrang. Lalu apakah ada figur wanita yang menjadi sosok penting dalam sebuah legenda di masyarakat?

Dipopedia-SosokWanitaDalamLegendaIndonesia.png

Berikut adalah Sosok Wanita Dalam Legenda Indonesia, yaitu:

Nyai Loro Kidul

Nyai Loro Kidul merupakan legenda masyarakat tentang sosok penunggu Pantai Selatan Pulau Jawa. Namanya diidentikan dengan warna hijau sebagai warna kebesaran sosok seorang putri dari Prabu Siliwangi yang memerintah di Kerajaan Pajajaran.

Nyi Blorong

Legenda mengenai keberadaan Nyi Blorong mungkin tidak setenar Nyai Loro Kidul. Namun sosok Nyi Blorong cukup memberi pengaruh terhadap kebudayaan dan tradisi masyarakat di pesisir Pantai Selatan Pulau Jawa.

Roro Jongrang

Legenda Roro Jongrang berasal dari Jawa Tengah. Kisah Roro Jongrang ini sekaligus menceritakan asal mula ajaib dari berdirinya Candi Sewu, Candi Prambanan, Keraton Ratu Boko serta Arca Dewi Durga yang terdapat di dalam Candi Prambanan.

Lihat video pada tautan berikut Misteri Wanita Dalam Legenda Indonesia.
Tidak ada komentar: