16 Januari 2016

Trik Memperkuat Sinyal Wi-Fi Dengan Kaleng Kemasan Minuman Bekas

Menelusuri internet mungkin lebih asik dengan menggunakan Wi-Fi karena jangkauannya yang lebih luas dan lebih praktis karena tidak kerepotan dengan kabel. Namun masalah akan muncul ketika sinyal Wi-Fi tidak terlalu kuat untuk mendukung aktivitas berseluncur di internet.

Ilustrasi Trik Memperkuat Sinyal Wi-Fi Dengan Kaleng Kemasan Minuman Bekas - Dipopedia

Adapun dengan minuman yang dikemas dengan kaleng tentunya sering menemani saat berseluncur di internet dan jika minuman dalam kemasan tersebut sudah habis maka jangan terburu-buru membuang kemasannya.

Kaleng kemasan minuman bekas dapat digunakan untuk meningkatkan sinyal Wi-Fi dengan cara:
  • Copotlah cincin yang tersemat pada kaleng tersebut.
  • Potonglah bagian bawah kaleng tersebut.
  • Potonglah bagian atas kaleng tersebut sedemikian rupa sehingga mendapatkan lembaran kaleng.
  • Pasanglah kaleng tersebut pada perangkat Wi-Fi dibagian antenanya.

Lihal videonya pada tautan berikut: Extend Your Wi-Fi.
Tidak ada komentar: